Fungsi Tool Yang Ada di Plugin Elementor


Selamat Datang di Wahyu Development, kali ini saya akan membagikan informasi mengenai Fungsi Tool Plugin Elementor. Pada sebuah wordpress tentu sangat sulit untuk mendesign sebuah tampilan, karena dalam platform WordPress harus menggunakan php dimana antara folder satu dengan yang lainnya berkaitan, berbeda dengan platform Blogger yang hanya menggunakan satu halaman untuk mengedit tampilan.

Fungsi dari plugin Elementor adalah membantu anda untuk mengatur tampilan, baik tampilan post ataupun laman. Sehingga menjadikan tampilan post atau laman menjadi menarik. Berikut cara kerja dan tool-tool yang tersedia di plugin Elementor.

Elementor bekerja ketika anda ingin membuat post ataupun laman, ketika anda sudah menklik membuat post atau laman baru maka menu elementor akan tampil seperti ini.


Sebaiknya sebelum anda membuat post atau laman menggunakan Elemntor silahkan berikan judul terlebih dahulu, karena pada halaman Elementor tidak dapat memasukan judul post atau laman.

Jika anda sudah memberikan judul, silahkan klik Edit with Elementor. Maka akan banyak tool-tool yang dapat anda gunakan. Akan tetapi jika anda menggunakan Elementor versi gratis hanya terbatas, tapi menurut saya sudah cukup lumayan dalam membuat tampilan menjadi menarik.


Pada gambar diatas di sebelah kanan terdapat tool-tool yang dapat anda gunakan, anda hanya perlu mendrag dan meletakan di lembar halaman. Jika sudah selesai membuat sebuah post atau laman kini anda hanya perlu mempublikasikan, dengan cara klik Publish.

Jika anda ingin menampilkan laman yang anda buat agar tampil di halaman depan sebuah website, silahkan anda kembali ke dasbor WordPress --> lalu menu Tampilan --> pilih Sesuaikan.


Maka akan tampil halaman seperti ini, silahkan anda cari menu Front Page Content. Pada setiap tampilan tata letak themes pada WordPress berbeda-beda tapi biasanya sama, sehingga anda cari kata yang mirip untuk mengatur laman yang anda buat tadi menjadi halaman depan.


Kemudian pada halaman Front Page Content, pada menu beranda silahkan anda ganti sesuai dengan laman yang anda buat tadi.
 

Jika sudah silahkan klik Terbitkan.


Dengan demikian tampilan beranda pada website anda akan terlihat menarik dari pada bawaan template, dengan ini juga tampilan website anda juga dapat responsive karena tata letak laman yang anda buat menggunakan plugin Elementor.

Itulah informasi mengenai Fungsi Tool Plugin Elementor, berikan komentar anda dan semoga bermanfaat . . .

0 Response to "Fungsi Tool Yang Ada di Plugin Elementor"

Post a Comment

Komentar anda adalah motivasi kami!
Untuk menyisipkan code gunakan
<i rel="code">Tuliskan Code</i>
Untuk menyisipkan gambar gunakan
<i rel="image">URL Gambar</i>
Untuk menyisipkan catatan gunakan
<b rel="quote">Tuliskan Catatan Anda</b>
Centang Notify me untuk mendapatkan notifikasi balasan komentar melalui Email

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel