Computer Assisted Test (CAT)
Selamat Datang di Wahyu Development, kali ini saya akan membagikan informasi mengenai Aplikasi Ujian Online Gratis. Disini saya telah membuat layanan ini agar dapat membantu efisiensi aktifitas ajar mengajar baik di kalangan Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas, Sekolah Menengah Kejuruan, Perkuliahan dan lain sebagainya.
Disini anda hanya perlu mendaftarkan diri sebagai guru. Cara mendaftar silahkan anda download formulir ini dan isikan sesuai biodata anda dan kirimkan data tersebut melalui tombol Upload Identitas.
Cara menggunakan aplikasi ini cukuplah mudah, silahkan anda login terlebih dahulu di Aplikasi Ujian Online dibawah ini. Sebagai contoh anda dapat menggunakan Username guru dan Password guru sebagai guru/dosen dan Username siswa dan Password siswa untuk murid/mahasiswa.
Untuk menambahkan siswa silahkan unduh formulir ini.
Jika sudah menambahkan siswa sesuai yang diinginkan silahkan anda Upload berkas data siswa dibawah ini, admin akan segera memproses data siswa yang telah anda ajukan.
Untuk menambahkan soal silahkan unduh formulir ini.
Cara upload soal silahkan anda login menggunakan akun yang sudah anda daftarkan --> lalu klik Import.
Kemudian pilih data Guru dan Mapel sesuai tujuan yang anda inginkan --> lalu pilih file yang ingin di unggah, jika sudah klik Simpan.
[Catatan] Jangan salah memasukan data, karena setiap akun tidak dapat membaca satu sama lainnya.
Selanjutnya ketika ingin membuat Ujian silahkan anda klik menu Ujian --> Lalu klik + Tambah.
Selanjutnya akan tampil pop-up sebagai berikut. Isikan sesuai data Ujian yang akan di laksanakan. Jika sudah klik Simpan.
Ketika siswa atau mahasiswa ingin mengikuti Ujian tersebut silahkan anda suruh siswa atau mahasiswa untuk membuka atau mengakses website
https://app.007.my.id/adm/login
atau klik tombol dibawah ini.
Ketika siswa/mahasiswa login ke akun masing-masing akan tampil seperti ini.
Jika ingin mengikuti ujian yang sedang berlangsung silahkan anda klik Ujian.
Jika terdapat ujian dan masih aktif maka akan tampil seperti ini, silahkan klik Ikuti Ujian.
Pada kolom Token diatas silahkan minta kepada guru/dosen yang memberikan ujian. Perlu diperhatikan bahwa setiap ujian memiliki kode token yang berbeda. Berikut tampilan kode token pada dasbor guru/dosen.
Jika sudah benar memasukan token silahkan klik Mulai. Maka akan tampil seperti ini.
Jika sudah selesai anda dapat melihat hasil nilai anda secara langsung seperti ini.
Terakhir jika anda seorang guru/dosen ingin mencetak hasil nilai ujian silahkan anda klik menu Hasil Ujian --> lalu klik Lihat Hasil.
Maka akan tampil seperti ini.
Dan anda pun dapat mencetak hasil ujian seperti ini.
Setelah di cetak akan seperti ini.
Itulah informasi mengenai Aplikasi Ujian Online Gratis yang dapat anda gunakan, dengan adanya aplikasi ini pastinya akan menghemat waktu kerja anda dan mempermudah anda dalam melakukan ujian kepada siswa belajar anda. Jika masih membutuhkan bimbingan silahkan kunjungi kontak kami disini www.007.my.id. Berikan komentar anda dan semoga bermanfaat . . .
Kalau soal bentuk esai gimana min?
ReplyDeleteKalo esai masih blm bisa lur, masih di kembangkan lgi, sementara untuk esai bisa menggunakan google formulir. Berikut panduannya. www.google.com/search?q=panduan+google+formulir+007
Delete