Tips Pengelolaan Keuangan Program Keluarga Harapan
Selamat datang di Wahyu Development, kali ini saya akan membagikan cara Mengelola Keuangan dan Rencana Usaha. Ok langsung saja!
Mengelola Keuangan Keluarga
Ajak anggota keluarga mengelola keuangan keluarga bersama-sama. Langkah awalnya adalah mengetahui jumlah pendapatan dan pengeluaran bulanan keluarga. Jika jumlah pengeluaran lebih besar dari pendapatan, kita perlu menentukan pengeluaran apa yang harus diutamakan, dikurangi, ditunda, atau bahkan dibatalkan. Untuk menentukannya, perlu ditetapkan dulu pengeluaran apa yang termasuk kebutuhan atau keinginan.
Kebutuhan adalah segala sesuatu yang harus segera dipenuhi, jika tidak dipenuhi maka akan mengganggu kehidupan kita. Keinginan adalah segala sesuatu yang bisa ditunda, jika kita tidak melakukannya maka tidak akan memberikan banyak pengaruh terhadap hidup kita. Dari seluruh kebutuhan yang ada, utamakan untuk membayar kewajiban, kebutuhan sehari-hari, dan tabungan, baru kemudian membiayai kebutuhan lainnya.
Setelah seluruh anggota keluarga sepakat pengeluaran apa saja yang bisa dikurangi, ditunda atau dihilangkan, tuliskan perkiraan jumlah pendapatan dan pengeluaran tersebut dalam anggaran bulanan keluarga seperti contoh di bawah ini. Pastikan jumlah pendapatan dan pengeluaran bisa seimbang.
Anggaran dapat berubah setiap bulannya karena pendapatan berkurang (misal tidak bisa bekerja karena sakit) atau bertambah (misal pada saat musim panen, atau mendapat bantuan). Umumnya, ketika pendapatan bertambah, pengeluaran juga bertambah. Ingat, selalu utamakan kebutuhan dibandingkan keinginan.
Pengeluaran harus dikendalikan berdasarkan anggaran yang sudah dibuat. Kita bisa melakukannya dengan membagi uang ke dalam amplop-amplop sesuai dengan jenis pengeluaran. Gunakan uang yang ada di dalam amplop tersebut hanya untuk membayar jenis pengeluaran yang tertulis.
Berutang tanpa rencana yang teliti bisa menjerumuskan kita untuk terus berutang, atau 'gali lubang tutup lubang'. Jika terpaksa berutang, pikirkan hal-hal di bawah ini dulu.
Setelah seluruh anggota keluarga sepakat pengeluaran apa saja yang bisa dikurangi, ditunda atau dihilangkan, tuliskan perkiraan jumlah pendapatan dan pengeluaran tersebut dalam anggaran bulanan keluarga seperti contoh di bawah ini. Pastikan jumlah pendapatan dan pengeluaran bisa seimbang.
Anggaran dapat berubah setiap bulannya karena pendapatan berkurang (misal tidak bisa bekerja karena sakit) atau bertambah (misal pada saat musim panen, atau mendapat bantuan). Umumnya, ketika pendapatan bertambah, pengeluaran juga bertambah. Ingat, selalu utamakan kebutuhan dibandingkan keinginan.
Pengeluaran harus dikendalikan berdasarkan anggaran yang sudah dibuat. Kita bisa melakukannya dengan membagi uang ke dalam amplop-amplop sesuai dengan jenis pengeluaran. Gunakan uang yang ada di dalam amplop tersebut hanya untuk membayar jenis pengeluaran yang tertulis.
Meminjam dan Menabung
- Untuk apakah kita meminjam?
- Apakah ada cara lain yang bisa dilakukan sebelum berhutang?
- Berapa besar kita perlu meminjam?
- Bagaimana kita dapat membayar kembali pinjaman?
- Kemanakan kita dapat meminjam?
Cerita mengelola keuangan keluarga.
0 Response to "Tips Pengelolaan Keuangan Program Keluarga Harapan"
Post a Comment
√ Komentar anda adalah motivasi kami!
√ Untuk menyisipkan code gunakan
<i rel="code">Tuliskan Code</i>
√ Untuk menyisipkan gambar gunakan
<i rel="image">URL Gambar</i>
√ Untuk menyisipkan catatan gunakan
<b rel="quote">Tuliskan Catatan Anda</b>
√ Centang Notify me untuk mendapatkan notifikasi balasan komentar melalui Email