Cara Install Linux Lengkap dengan Gambar


Selamat datang di Wahyu Development, kali ini saya akan membagikan cara instalasi linux, linux adalah sistem operasi berbasis unix tentunya bukan dari microsoft, kelebihan dari Linux ini adalam Open Source artinya file yang ada dalam linux bebas untuk digunakan. Berbeda dengan windows yang berbayar, akan tetapi banyak orang meretas software tersebut agar dapat digunakan secara masal tanpa harus berbayar, sedangkan linux bebas mau digunakan siapa saja boleh.

Mungkin banyak yang bilang linux itu tidak dapat terserang virus, akan tetapi faktanya salah. Linux juga dapat terinfeksi virus tapi virus tersebut dapat terdeteksi dengan mudah karena virus berasal dari program dasar sedangkan linux juga menggunakan program dasar dalam pengoprasiannya maka virus terlihat, sedangkan windows program yang berbayar dan windows beroprasi di tampilan GUI yakni graphic maka virus yang berasal dari program text tidak dapat terlihat dengan mudah. Dan kenapa windows banyak virus alasannya adalah windows mempunyai banyak pengguna dan berbayar, maka dari itu para hacker membuat virus untuk merusak kemudian memperbaikinya kembali dan mereka akan mendapat upah untuk itu. Ok langsung saja cara menginstal linux.

Pertama anda harus mempunyai file Linux, jika anda belum mempunyai anda dapat mendownloadnya disini. Tutorial YouTube klik disini.
Jika sudah masukan CD mater linux atau Flash Disk yang sudah dibuat bootable linux, dan jangan lupa sebelum melakukan penginstalan anda harus merubah BIOS terlebih dahulu, jika anda belum tau silahakan baca disini.
Setelah setting BIOS, simpanlah pengaturan tersebut maka komputer akan merestart secara otomatis dan akan langsung startup instaling linux.


Kemudian anda akan disuguhkan pilihan untuk linux, anda dapat menggunakan linux tanpa harus menginstallnya atau menginstallnya dengan tampilan text atau dengan graphic. Disini saya akan menjelaskan instalasi melalui text agar penginstalan berjalan dengan cepat. Pilih Install.


Lalu pilih bahasa yang ingin anda gunakan. Bahasa ini akan menjadi bahasa sistem linux anda, jadi jika anda tidak mengetahui bahasa selain bahasa yang anda ketahui pilih bahasa yang anda ketahui.


Jika muncul notifikasi persetujuan pemilihan bahasa pilih ya.


Kemudian pilih zona waktu sesuai lokasi anda, agar dapat mengingatkan anda saat berada didepan komputer.


Pilih jenis keyboard yang anda gunakan, jika anda menggunakan keyboard QWERTY maka anda pilih Inggris Amerika.


Tunggu penginstalan komponen linux.


Selanjutnya mengatur jaringan, isikan nama host sesuai yang anda inginkan dan nama domain.



Kemudian masukan password yang anda inginkan, disini anda akan memasukan password 2x untuk verifikasi password.


Lalu pilih zona waktu, biasanya jika diawal tadi anda sudah menentokan zona waktu maka disini akan tampil secara otomatis maka anda hanya cukup menekan tombol enter untuk lanjut.


Kemudian anda diminta untuk memilih partisi hardisk yang ingin anda gunakan, saya sarankan pilih manual agar anda dapat mengatur kapasitas yang dibutuhkan.


Jika hardisk anda baru dan belum terdapat partisi maka akan terlihat seperti ini maka untuk membuat partisi klik nama hardisk yang tertera. Jika muncul notifikasi pilih ya.


Jika sudah anda maka hardisk akan aktif dan dapat dibuat partisi, untuk membuat partisi klik seperti gambar dibawah ini.


Dalam pemartisian hardisk pada linux berbeda dengan windows, disini membutuhkan ruang swap pada linux, swap disini digunakan untuk penyimpanan sementara saat linux sedang berjalan, maka disini saya memberikan ruang swap pada linux hanya 4 Giga Byte.


Untuk membuat ruang swap setelah proses diatas maka akan muncul menu berikutnya seperti ini dan anda ubah sistem berkas berjurnal Ext4 menjadi ruang swap.


Kemudan ubah Penanda boot menjadi hidup, lalu pilih selesai


Lakukan hal yang sama seperti diatas untuk system local disk C pada linux, akan tetapi anda tidak perlu merubah sistem berkas berjurnal Ext4 dan penanda boot tidak perlu dihidupkan. Jika sudah pilih selesai menyusun partisi.


Untuk membuat partisi local disk D anda tidak perlu menghapus angka kapasitas yang tersisa dan pilih menu logikal. Dan lakukan hal yang sama pada pembuatan local disk C. Jika sudah klik selesai.


Jika pembagian partisi seperti gambar dibawah ini, langkah selanjutnya pilih selesai mempartisi dan tulis perubahan-perubahannya di hardisk.


Lalu pilih ya untuk lanjut.


Catatan :
Jika saat pengopian sistem pada CD-ROM tidak dapat dilanjutkan, caranya lepaskan terlebih dahulu CD/Flash disk tersebut kemudian masukan kembali dan tekan yes.


Selanjutnya anda hanya diminta menunggu proses pengopian sistem linux ke komputer anda.


Ketika memindai CD-ROM muncul menu seperti ini (mirror) artinya jaringan cermin pilih tidak.


Selanjutnya memasang boot loader, yakni menu saat komputer hidup di sistem linux ini. Pilih ya.


Pilih hardisk yang ingin dipasangkan boot loader tersebut. Jika anda menggunakan dual boot pada komputer anda, anda dapat mengaktifkannya kepada hardisk yang lain. Akan tetapi disini saya hanya menggunakan satu hardisk saja. Jadi, pilih nama hardisk yang tampil lalu enter.


Dan penginstalan linux telah selesai, sekarang untuk melihat hasil instalasi linux klik lanjutkan.


Secara otomatis komputer akan merestart dan akan masuk ke tampilan linux, untuk login masukan username root dan password sesuai yang anda buat tadi.


Inilah hasil instalasi linux.




Berikan komentar anda tentang ini, jika ada masalah anda dapat berkomentar dibawah dan saya akan coba bantu. Semoga bermanfaat . . .

0 Response to "Cara Install Linux Lengkap dengan Gambar"

Post a Comment

Komentar anda adalah motivasi kami!
Untuk menyisipkan code gunakan
<i rel="code">Tuliskan Code</i>
Untuk menyisipkan gambar gunakan
<i rel="image">URL Gambar</i>
Untuk menyisipkan catatan gunakan
<b rel="quote">Tuliskan Catatan Anda</b>
Centang Notify me untuk mendapatkan notifikasi balasan komentar melalui Email

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel